Tandem Paralayang di Bukit Langkisau Sumatera Barat

Sumatera Barat merupakan surga bagi wisata alam. Mulai dari pantai, gunung, laut dan juga udara. Salah satu wisata udara yang ada di Sumatera Barat adalah Paralayang. Ada beberapa pilihan spot paralayang di Sumatera Barat misalnya Wisata Puncak Paralayang Malalo di Kabupaten Tanah Datar, Landing Area Gantolle dan Paralayang di Kota Padang, Puncak Paralayang Aripan di Kota Solok dan Bukit Langkisau di Pesisir Selatan.

Saya berkempatan naik Paralayang dalam rangka memeriahkan ulang tahun kantor. Dibutuhkan satu volunter laki-laki dan satu volunter perempuan. Sebenarnya awalnya saya tidak mau ajuin diri karena merasa nggak heboh gitu. Tapi kebetulan semua pegawai wanita di kantor nggak ada yang mau jadi sukarelawan atau mau tapi terbentur jadwal. Jadinya tinggal saya yang bersedia. Yeayy..

Rombongan kami berangkat dari jam 8 pagi hingga sampai di tempat sekitar jam 10.15. Bukit Langkisau berada di Painan, ibukota kabupaten Pesisir Selatan. Menjelang objek wisata, kita mulai melihat laut dari jauh dan sesampainya di lokasi parkir, kita cukup berjalan 500 meter dan memanjat beberapa anak tangga. Belum sampai lokasi saja, pemandangannya sudah indah banget.

Pemandangan saat naik tangga menuju ke Bukit

Dengan Fitur Traveloka Pesawat + Hotel: Rencana Wisata Lebih Efisien

Jakarta...
Bagi saya yang lahir dan besar disana, Jakarta adalah kota yang menawarkan kehidupan yang dinamis. Mulai dari gedung-gedung bertingkat, mal-mal megah hingga berbagai tempat rekreasi yang bervariasi.

Sekitar 7 tahun lalu ketika masih kuliah, saya bersama dua sahabat kampus seharian menjelajah Kota Tua. Dimulai dnegan naik transJakarta jurusan Kota lalu dilanjutkan dengan berjalan kaki kearah Kota Tua. Sesampainya disana, sudah ramai sekali pengunjung yang datang, mulai dari banyakanya penjual dengan berbagai macam dagangan, sesi photoshoot, penyewaan sepeda, musik dan lainnya.